Rabu 01 Feb 2017 15:24 WIB

BCL Antusias Jalani Persiapan untuk Konser Tunggal

Konser tunggal
Foto: IST
Konser tunggal "It's Me BCL"

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bunga Citra Lestari sangat antusias dengan konser tunggalnya bertajuk "It's Me BCL". Saat ini Bunga tengah melakukan berbagai persiapan, termasuk meningkatkan kualitas dan stamina agar bisa tampil prima selama dua jam dalam konser yang akan digelar 1 Maret 2017 mendatang.

"Aku senang bisa latihan vokal lagi, karena sudah 10 tahun yang lalu aku latihan vokal saat akan rekaman. Sekarang diberi kesempatan mempersiapkan diri untuk latihan vokal demi konser," ujar Bunga Citra Lestari, Rabu (1/2).

Bagi Bunga, konser tunggalnya nanti merupakan sebuah mimpi yang bakal terwujud. Karena itu ia akan menyajikan pertunjukan yang luar biasa. Termasuk melibatkan sejumlah pendukung.

Diantaranya The Squared Division-LA (Ashley Evans dan Anthony Ginandjar) sebagai art director. Selain itu Andi Rianto yang akan bertindak sebagai Music Director.

Menurut Andi Rianto, konser BCL nanti akan menjadi pertunjukan yang luar biasa karena akan disupport oleh kelompok orkestra yang besar dengan anggota 50 hingga 60 orang.

"Demikian halnya dengan lagu yang dibawakan juga sangat banyak, mencapai 25 lagu sehingga menuntut persiapan yang juga matang. Jadi memang konser ini menurut saya, adalah konser yang banyak ditunggu," ujar Andi Rianto.

Konser "It’s Me BCL" akan digelar di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, dengan target penonton sebanyak 3.500 penonton. Untuk tiket konser It’s Me BCL sudah bisa dibeli melalui www.rajakarcis.com.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement