Selasa 17 Jan 2017 09:51 WIB

Shakira Serukan Pentingnya Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Shakira
Foto: EPA
Shakira

REPUBLIKA.CO.ID, DAVOS -- Musikus Shakira menyerukan pentingnya upaya bersama untuk menyediakan pendidikan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu. Hal itu ia sampaikan di hadapan para pemimpin bisnis dalam pembukaan World Economic Forum (WEF) yang berlangsung di Davos, Swiss, Senin (16/1).

"Anak-anak adalah penggerak bisnis masa depan. Kapasitas mereka untuk berkontribusi akan membentuk seperti apa masyarakat di kemudian hari, memecahkan masalah-masalah yang bermunculan nanti," ujar Shakira.

Pada ruangan yang disebutnya penuh dengan orang-orang paling berpengaruh di dunia itu, Shakira membujuk seluruh peserta forum untuk berbuat sesuatu. Penyanyi 39 tahun asal Kolombia tersebut mengaitkan apa yang bisa dilakukan dunia bisnis untuk kepentingan sosial.

Pelantun lagu "Try Everything" itu menyebutkan kemungkinan aplikasi strategi bisnis, aset, maupun sumber daya manusia di perusahaan masing-masing untuk kehidupan yang lebih baik. Menurut ia, semua hal tersebut bisa disinergikan untuk mengatasi banyak permasalahan sosial.

Shakira pun tak sekadar bicara, namun telah melakukan seruannya dalam aksi nyata. Duta UNICEF yang fokus pada pembinaan anak usia dini itu adalah pendiri Pies Descalzos Foundation yang mengupayakan akses pendidikan berkualitas untuk anak-anak kurang mampu.

Aksi kemanusiaan itu membuat penyanyi dengan warna vokal Latin dan Timur Tengah ini diganjar Crystal Award pada momen WEF. Selain Shakira, penghargaan juga diberikan kepada pemain biola Anne-Sophie Mutter yang memberikan beasiswa untuk banyak musisi muda dan aktor Forest Whitaker yang menyiapkan generasi muda menjadi pemimpin dan wirausahawan, dikutip dari Malay Mail Online.

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement