Sabtu 17 Dec 2016 18:54 WIB

Masyarakat Mulai Terbiasa Pesan Hotel Jauh Hari Sebelum Libur Akhir Tahun

Seorang turis lokal memandangi keindahan Danau Toba dari atas bukit.
Foto: Dok: Puskompublik Kementerian Pariwisata
Seorang turis lokal memandangi keindahan Danau Toba dari atas bukit.

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN - Pesanan kamar di sejumlah hotel di kawasan wisata di Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, meningkat drastis jauh hari sebelum pergantian tahun. Kamar Hotel Internasional Sibayak Berastagi, contohnya, sudah banyak dipesan sejak awal bulan Desember. "Masyarakat saat ini sudah mulai terbiasa memesan kamar hotel jauh-jauh hari sebelum dipergunakan," kata GM Hotel Internasional Sibayak Berastagi Dedy Nelson yang dihubungi dari Medan, Sabtu.

Dedy menganggap fenomena itu sebagai bentuk antisipasi terhadap risiko kehabisan kamar. Risiko tersebut cenderung meningkat menjelang hari libur, seperti pergantian tahun. "Memesan dari jauh hari tentunya sangat baik untuk kenyamanan calon wisatawan itu sendiri dan mereka dapat mempersiapan perjalanan dengan baik bersama keluarga.

Lokasi wisata apa yang menjadi tujuan utama para tamu hotel di Berastagi? Menurut Dedy, di Tanah Karo ada Taman Simalem Resort yang menjadi favorit wisatawan. Jjaraknya sangat dekat dari Berastagi. "Kita bisa menikmati pemandangan Danau Toba dari situ, bermain golf, menelusi taman labirin, dan menyaksikan matahari terbenam di puncak tertinggi di sana," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement