Sabtu 05 Nov 2016 12:24 WIB

Mana Lebih Baik, Mobil Bekas Showroom atau Perorangan?

Membeli mobil
Foto:
Membeli mobil

• Keuntungan membeli mobil bekas dari showroom

1. Pilihan yang beragam. Sebuah showroom mobil bekas pastinya memiliki lebih dari satu mobil yang ditawarkan kepada calon konsumennya. Hal ini merupakan suatu poin plus bagi kita sebagai calon pembeli mengingat kita memiliki lebih dari satu pilihan. Selain dapat melihat langsung mobil incaran, kita juga dapat membandingkan bibit, bobot dan bebet dari satu mobil ke mobil lainnya seperti harga, interior, eksterior, performa dan lain-lain.

2. Kredit atau tunai. Showroom akan menawarkan dua metode pembayaran, yakni tunai dan kredit. Ini memudahkan kita untuk memilih mana yang paling baik bagi kondisi ekonomi kita. Jika tunai memberatkan tabungan kita, kredit bisa menjadi opsi yang bisa diambil.

3. Garansi. Beberapa showroom menawarkan garansi untuk meyakinkan calon kliennya. Hal ini membuktikan bahwa barang yang dijual benar-benar dalam kondisi seperti yang tertera dalam iklan. Hal ini juga merupakan keuntungan bagi kita mengingat kita tidak usah khawatir jika ada kondisi diluar kesepakatan yang memberatkan kita.

• Kekurangan membeli mobil bekas dari showroom

1. Harga yang mahal. Meskipun mobil bekas lebih murah dari mobil baru, jika dibandingkan dengan membeli mobil dari perorangan, harga yang ditawarkan pastinya lebih mahal. Karena showroom mobil merupakan pihak distributor, harga yang ditawarkan pastinya lebih murah karena mereka mengambil keuntungan dari mobil yang mereka koleksi untuk showroomnya.

2. Lokasi yang terbatas. Kita harus mengunjungi showroom jika ingin melihat mobil bekas yang ditawarkan. Jika lokasi showroom jauh, kita memerlukan biaya dan waktu ekstra untuk menuju ke lokasi showroom. Mungkin tidak seberapa besar, namun jika tidak mendapat hasil yang kita harapkan, kita akan merasa kecewa.

3. Rawan intrik. Pihak marketing dari sebuah showroom akan berusaha keras untuk memikat pembelinya agar mendapat kesepakatan. Tidak jarang oknum nakal menghalalkan segala cara agar mobil bekasnya terjual. Inilah yang harus kita waspadai agar kita tidak mengalami kerugian. Kondisi mobil adalah hal yang paling sering dimanipulasi. Sebaiknya kita mengajak seseorang yang berpengalaman agar kita terhindar dari penipuan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement