Kamis 20 Oct 2016 09:57 WIB

Reuni Cinta Dewa Menggebrak Kota Apel

Rep: Christiyaningsih/ Red: Andi Nur Aminah
Ari Lasso, mantan vokalis Dewa 19
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Ari Lasso, mantan vokalis Dewa 19

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Kota Malang menjadi saksi bersatunya kembali para personel dari band yang dikenal sebagai pencetak  hits lagu cinta, Dewa. Rabu (19/10) malam, band yang terbentuk pada 1986 ini sukses membawa 'Bala Dewa' di Kota Apel ini bernostalgia.

Kemarin malam, Dewa menggelar konser dengan personel yang nyaris komplit dari masa ke masa. Setelah lebih dari empat tahun tak pernah sepanggung, Ari Lasso, Once Mekel, Ahmad Dhani, Andra, dan Yuke kembali tampil bersama. Konser langka ini tentu saja tak disia-siakan publik Kota Malang.

Di Graha Cakrawala yang menjadi lokasi konser, penonton mengular di depan loket tiket sejak sore hari. Gedung berkapasitas 7.000 penonton itu pun penuh sesak oleh mereka yang ingin menyaksikan idolanya beraksi.

Sang pentolan Ahmad Dhani mengaku tak punya konsep khusus dalam konser kali ini. "Kami tak ada konsep, ya langsung manggung saja," katanya sambil tergelak saat ditemui sebelum konser. Ajang ini sekaligus memunculkan ide membuat album baru. Namun soal album tersebut Dhani belum mau banyak berbicara.

Konser dibuka oleh Ady yang merupakan mantan vokalis Naff. Menjelang pukul 22.00 WIB, Dewa mulai menggebrak panggung Graha Cakrawala. Band yang digawangi Ahmad Dhani ini seolah sengaja mengajak para penonton menelusuri lorong waktu. Ari Lasso tampil pertama dengan menyanyikan Restu Boemi disusul tembang Manusia Biasa dan Kirana.

Setelah Ari Lasso menyanyikan delapan lagu, giliran Once Mekel yang mengambil alih panggung. Pangeran Cinta, Roman Picisan, Sayap-sayap Patah, Lagu Cinta, Cemburu, dan Pupus mengalir berurutan.

Ide konser reuni ini tercetus oleh Ambar, seorang pecinta musik sekaligus 'Bala Dewa', sebutan bagi fan Dewa. Ia kemudian bekerja sama dengan BarrArt Entertainment menggelar konser reuni di Kota Malang. "Kota Malang punya potensi musik yang besar selain Jakarta dan Yogyakarta, Bala Dewa di sini juga banyak," jelas Ambar mengungkapkan alasannya menggelar konser.

Seorang penonton Dedik Prasetio mengaku puas menonton konser tersebut. Sebagai generasi yang menjadi saksi kejayaan Dewa, ia merasa harus menonton konser nostalgia ini. Pria berusia 31 tahun tersebut mengaku sudah menantikan penampilan dua eks-vokalis Dewa sepanggung. "Jarang sekali bisa melihat momen langsung seperti ini," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement