Kamis 20 Oct 2016 09:01 WIB

Pemain NBA Sebabkan Warga Cina Marah Besar

Rep: Gita Amanda/ Red: Indira Rezkisari
Tembok Besar Cina
Foto: EPA
Tembok Besar Cina

REPUBLIKA.CO.ID, Bobby Brown, seorang pemain NBA profesional dari Houston Rockets baru-baru ini memicu kemarahan di seluruh Cina atas ulah vandalisme yang dilakukannya. Bobby yang sedang jalan-jalan di Tembok Besar Cina melakukan kesalahan besar dengan membubuhkan tanda tangannya di salah satu keajaiban dunia tersebut.

Dilansir Fox News, Brown yang sudah tak bermain secara profesional selama hampir enam tahun baru mendatangani kontrak dengan Houston Rockets. Ia kemudian melakukan perjalanan ke Cina untuk Global Game NBA. Di sana ia menyempatkan jalan-jalan kecil setelah kemenangan melawan New Orleans Hornets.

Pemain NBA itu kemudian berkunjung ke salah satu situs paling ikonik di Cina, Tembok Besar. Namun entah apa yang ada di pikirannya ia meninggalkan "sedikit memori" dengan menggunakan kapur dan menulis inisial namanya di dinding kuno itu.

Aksinya langsung menjadi pembicaraan luas di media sosial Cina, Weibo. Tak mau berlarut-larut Brown segera meminta maaf atas ulahnya.

Namun banyak warga Cina terlanjut kesal. Salah satunya menulis di akun Weibo mengkritik keras Brown.

"Apa kamu bangga dengan pahatanmu? Ini bagian dari warisan dunia, bukan toilet di rumahmu," ujar salah satu netizen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement