Rabu 19 Oct 2016 06:43 WIB

Festival Pesona Gili Indah di Lombok Kampanyekan Konservasi Alam

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Dwi Murdaningsih
Snorkling in Gili Trawangan, North Lombok, West Nusa Tenggara. (iilustration)
Foto: Antara/Noveradika
Snorkling in Gili Trawangan, North Lombok, West Nusa Tenggara. (iilustration)

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Pemerintah Provinsi NTB melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) NTB mencanangkan kawasan tiga Gili di Kabupaten Lombok Utara yakni Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air sebagai destinasi berwawasan konservasi alam.

"Kita fokus pada lingkungan, warnanya pelestarian," kata Kepala Disbudpar NTB Lalu Moh Faozal di Mataram, Selasa (18/10).

Faozal menambahkan, pada 5-6 November, NTB akan menggelar Festival Pesona Gili Indah 2016 di tiga gili tersebut. Harapannya, event yang diharapkan dihadiri sekitar 10 ribu orang tersebut mampu meningkatkan kampanye akan kelestarian alam di destinasi wisata tersebut.

Disbudpar NTB juga menggandeng KONI dalam ajang lari 10 kilometer sebagai rangkaian Festival Pesona Gili Indah 2016. Sekitar 60 pelari profesional direncanakan ikut dalam ajang lari yang melintasi berbagai medan seperti kawasan tepi pantai hingga perbukitan.

Ia menilai, kawasan tiga gili, terutama Gili Trawangan masih menjadi destinasi favorit bagi wisatawan mancanegara. Baik low season atau peak season, Gili Trawangan tak pernah sepi dari pengunjung dengan kisaran okupansi hunian hotel sekitar 80 persen. Angka ini terus meningkat dari tahun ke tahun.

Oleh karenanya, Festival Pesona Gili Indah 2016 diharapkan jadi momen bagi masyarakat, wisatawan, dan pelaku usaha wisata untuk tetap peduli akan lingkungan dan kebersihan Gili.

"Keterlibatan masyarakat secara luas penting, juga wisatawan, industri dan aktivitas pendukung seperti pengusaha boat," katanya menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement