Senin 17 Oct 2016 04:54 WIB

Cara Ini Bisa Menghemat Perawatan Mobil Anda

Mekanik melakukan perawatan berkala mobil di Bengkel Honda Megatama, Jakarta, Senin (14/7). (Republika/ Wihdan)
Foto: Republika/ Wihdan
Mekanik melakukan perawatan berkala mobil di Bengkel Honda Megatama, Jakarta, Senin (14/7). (Republika/ Wihdan)

REPUBLIKA.CO.ID, Memiliki sebuah kendaraan roda empat atau mobil tentunya menjadi suatu kebanggaan tersendiri. Pasalnya, mobil saat ini sudah seperti rumah kedua bagi sebagian orang yang memang sangat terbantu aktivitasnya dengan adanya kendaraan tersebut. Layaknya mesin-mesin di sebuah pabrik, atau komputer di area perkantoran, mobil juga harus sering dirawat agar performanya tetap maksimal saat harus digunakan setiap harinya.

Merawat mobil tentu memerlukan dana tersendiri. Saat ini di beberapa kota besar, tersedia tempat khusus untuk membersihkan dan merawat mobil kesayangan. Sayangnya, biaya yang diperlukan untuk hal tersebut ternyata tidak murah, sehingga kita harus memiliki anggaran khusus untuk melakukan perawatan secara berkala.

Berikut ini empat cara yang bisa dilakukan untuk tetap dapat menghemat biaya perawatan mobil.

Jangan Menggunakan Suku Cadang Palsu

Biasanya harga suku cadang yang palsu ini lebih murah dari suku cadang  yang asli. Namun, kebiasaan seperti itu kurang baik untuk mobil. Selain cepat mengalami kerusakan karena bukan orisinal  tentunya saat mengalami kerusakan yang fatal, biaya yang harus dikeluarkan akan lebih besar lagi. Selalu gunakan suku cadang asli, jangan tergiur dengan harga yang lebih rendah namun kualitas rendah.

Selalu Cek Kekuatan Ban Mobil Anda

Salah satu penyebab kecelakaan yang sering terjadi di sekitar kita adalah ban mobil yang rusak dan pecah, saat mobil sedang melaju. Hal tersebut sangat berbahaya dan tentunya perlu kita hindari. Selalu lakukan pengecekan kondisi ban mobil. Periksa, apakah anginnya sudah pas atau bahkan kurang. Saat ini sudah ada teknologi nitrogen yang dapat digunakan untuk mengisi angin. jenis Nitrogen ini kabarnya jauh lebih dingin sehingga tidak usah terlalu sering mengganti ban.

Artikel ini merupakan kerjasama antara Republika.co.id dengan Cermati.com, portal pembanding produk keuangan Indonesia

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement