Selasa 20 Sep 2016 10:13 WIB

Richard Dreyfuss Klarifikasi Tangisan Bintang Veep

Rep: MGROL 78/ Red: Indira Rezkisari
Richard Dreyfuss
Foto: EPA
Richard Dreyfuss

REPUBLIKA.CO.ID, Saat menerima piala Emmy kemarin (19/9) untuk perannya di Veep, aktris Julia Louis-Dreyfus menangis mengenang ayahnya yang baru meninggal beberapa hari sebelumnya. Publik pun menyampaikan duka cita pada aktor Richard Dreyfuss yang dianggap sebagai ayah Julia.

Julia membuat sejarah baru ketika dia memenangkan berturut-turut Emmy kelima untuk aktris terbaik dalam serial komedi. “Terakhir, saya ingin mendedikasikan ini untuk ayah saya William Louis-Dreyfus yang meninggal pada hari Jumat,” katanya saat pidato penerimaannya dengan suara dan tangan yang gemetar. “Saya sangat senang bahwa dia menyukai Veep karena pendapatnya adalah salah satu yang penting. Terima kasih.”

Richard lalu harus mengklarifikasi lewat Twitter untuk menjernihkan kesalahpahaman apapun tentang hubungannya dengan Julia. “Aku sebenarnya bukan ayah Julia Louis-Dreyfus, tapi aku menghargai semua tweet yang bersangkutan."

Pemain berusia 68 tahun itu kemudian lanjut mencela panitia Piala Emmey yang tidak pernah secara resmi kariernya yang sudah berjalan beberapa dekade. Ia berinteraksi dengan pengguna Twitter yang juga menonton acara tersebut dari rumah.

“Kamu tahu siapa lagi belum memenangkan Emmy? Saya. Ini tidak ada hubungannya dengan Hitler. Keluarkan pikiran anda dari selokan,” tulis dreyfus.

Ia mengatakan, salah satu hal favoritnya adalah mengelus piala Academy Award miliknya. Richard meraih Oscar pada tahun 1977 untuk penampilannya dalam Goodbye Girl, diikuti oleh Golden Globe dan yang terbaru pada tahun 2002, dia dinominasikan untuk SAG Award sebagai aktor terbaik, dikutip dari E Online.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement