Kamis 08 Sep 2016 09:58 WIB

Kiat Pilih Tempat Penitipan Anak Ala Shahnaz Haque

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Andi Nur Aminah
Shahnaz Haque
Foto: Shelbie Asrianti/Republika
Shahnaz Haque

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ibu yang meniti karier menyebabkan anak harus dititipkan selama jam dan hari kerja. Artis dan presenter Shahnaz Haque membagikan kiat untuk mencari tempat penitipan anak yang sesuai. "Sebelum ke day care, pilihan pertama adalah kerabat dan keluarga," ungkap perempuan kelahiran Jakarta, 1 September 1972 itu.

Shahnaz menyarankan untuk menitipkan anak kepada ibu, bapak, atau mertua jika memungkinkan. Opsi lain adalah saudara yang memiliki anak dengan usia tak jauh dari umur anak kita.

Apabila terpaksa menitipkan ke day care, dia mengatakank orang tua perlu mencermati kebiasaan dan aturan yang ada di tempat tersebut. Jangan sampai peraturan-peraturan yang sudah diberlakukan dan disepakati di rumah menjadi terganggu.

Beberapa contohnya adalah jam tidur siang, kebiasaan makan, hingga cara komunikasi. Agar sinkron, orang tua bisa berkonsultasi dengan pihak day care dan melakukan pengecekan berkala lewat ponsel.

Setelah berjumpa lagi dengan anak di rumah, Shahnaz menekankan pentingnya melakukan evaluasi. Orang tua sebaiknya menanyakan kegiatan anak selama sehari dan meminta si kecil menceritakan apa yang ia rasakan.

"Tanyakan senang apa enggak, bahagia apa enggak, jangan sampai ada kekerasan atau melihat hal buruk yang membuat anak trauma di kemudian hari," ujar ibu tiga anak itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement