Jumat 15 Jul 2016 10:26 WIB

Apa Beda Jagung Putih dan Jagung Kuning?

Rep: Dwina Agustin/ Red: Andi Nur Aminah
Jagung (ilustrasi)
Foto: eatzybitzy.blogspot.com
Jagung (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jagung memang bukan makanan utama bagi masyarakat Indonesia. Tapi keberadaanya cukup sering digunakan untuk memasak atau sekadar camilan sehari-hari.

Beberapa dari Anda mungkin masih bingung memilih jagung, karena ada yang berwarna putih dan warna kuning. Apa sih perbedaan antara keduanya? Apakah warna membendakan rasa manis yang dihasilkan?

Sebenarnya, warna pada jagung tidak memberikan perbedaan apa pun, termasuk rasa manis yang dihasilkan. Mitos jika ada yang berakata jagung warna putih lebih manis atau sebaliknya, warna kuning yang justru sangat manis.

Dikutip dari Thekitchn, Jumat (15/7), rasa manis pada jagung ditentukan dari jenis jagung itu sendiri. Ada tiga jenis jagung yang dijual pasaran, dan ketiganya memiliki tingkat manis yang berbeda. Tingkatan manis normal, cukup manis, dan terakhir sangat manis atau setara dengan tiga kali rasa manis dari tipe normal.

Mayoritas di pasaran tipe jagung super manis yang mudah ditemukan. Tingkatan ini juga bisa ditemukan pada jenis jagung putih, kuning, atau variasi warna dari keduanya. Jadi mulai sekarang, jangan memilih jagung berdasarkan warna, sebab semuanya sama saja.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement