Jumat 08 Jul 2016 05:34 WIB

Badut Dikerahkan Atur Lalu Lintas Tempat Wisata Sukabumi

Sejumlah wisatawan bermain air saat matahari terbenam di pantai Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat.
Foto: Antara/Ismar Patrizki
Sejumlah wisatawan bermain air saat matahari terbenam di pantai Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID,SUKABUMI -- Polres Sukabumi Jawa Barat memiliki cara unik mengatur lalu lintas sekaligus menghibur para pengguna jalan. Baik di jalur Mudik maupun jalur menuju objek wisata. Yakni dengan menurunkan badut dalam mengatur arus lalu lintas.  

"Kami sengaja menurunkan anggota kami yang menggunakan kostum badut ini untuk mempermudah dalam mengatur arus lalu lintas, khususnya memberikan imbauan tentang berlalu lintas yang aman. Tujuan diturunkan pasukan badut ini bisa lebih menarik perhatian pengguna kendaraan," kata Kapolres Sukabumi, AKBP Mokhamad Ngajib di Sukabumi, Kamis.

Pasukan badut ini ditempatkan di beberapa titik seperti daerah pintu masuk Kabupaten Sukabumi yaitu di daerah Benda yang menghubungkan Sukabumi dengan Jagorawi, kemudian di beberapa titik di jalur objek wisata seperti Pantai Palabuhanratu, Citepus, Cisolok dan Cibangban.

Menurut dia, anggotanya membawa papan imbauan tentang rambu-rambu lalu lintas yang setiap satu badut didampingi dua orang polwan. Diharapkan dengan cara seperti ini pengguna jalan bisa lebih tertib dan sosialisasi keselamatan berlalu lintas pun bisa mengena.

Selain di jalur menuju objek wisata, anggota yang berpakaian badut ini juga ditempatkan di objek-objek wisata dengan membawa papan rambu-rambu peringatan keselamatan saat berada di objek wisata dan cara antisipasi dari pelaku tindak kejahatan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement