REPUBLIKA.CO.ID, Jepang sudah terkenal dengan keunikan dan kreativitasnya. Tidak sedikit dari benda-benda berteknologi pesat yang tersebar di dunia datang dari Jepang. Selain itu, banyak pemandangan-pemandangan indah yang ditawarkan oleh Jepang sehingga dapat menjadi destinasi wisata bagi para pengunjung negara sakura tersebut.
Dilansir Daily Mail, Jepang menyediakan kereta api yang memiliki jendela besar yang terbuat dari kaca. Desain futuristik dari tiap gerbong serupa dengan tabung kaca, sehingga penumpang dapat menikmati pemandangan tanpa hambatan dari bentangan wilayah Jepang.
Sebagai bonus tambahan, ruang masinis kereta api juga terbuat dari kaca. Ini bertujuan agar penumpang kereta api bisa merasa lebih dekat dengan pengemudi perjalanan menakjubkan ini.
Ada dua gerbong untuk wisata kereta yang berjalan di bagian barat dari Pefektur Niigata ini. Kereta pertama dikhususkan untuk menawarkan sudut pandang yang menakjubkan. Sedangkan kereta kedua dikhususkan untuk melihat rumah-rumah restoran Perancis.
Ada 45 kursi yang tersedia pada kereta api ini. Tiket yang ditawarkan yaitu 100 pounds atau sekitar Rp 1 juta rupiah termasuk makanan, dan 40 pounds atau sekitar Rp 500 ribu rupiah tanpa makanan.