Ahad 10 Apr 2016 05:25 WIB

Bangun Tidur? Setop Lakukan 6 Kebiasaan Ini

Rep: C38/ Red: Indira Rezkisari
Godaan untuk tidak mematikan alarm pembangun tidur memang besar, tapi demi kebaikan hindari itu.
Foto: pexels
Godaan untuk tidak mematikan alarm pembangun tidur memang besar, tapi demi kebaikan hindari itu.

REPUBLIKA.CO.ID, Bangun tidur adalah waktu yang menyegarkan. Anda bisa menenggak segelas air, menyetel musik, atau yang lain. Tapi, ada hal-hal yang sebaiknya tidak Anda lakukan. Pasalnya, perilaku ini diyakini akan menimbulkan rasa malas hingga sisa hari Anda tidak produktif.

Dilansir dari Independent, Ahad (10/4), berikut ini enam perilaku yang sebaiknya Anda hindari saat bangun tidur.

Tekan Tombol Snooze

Kadang-kadang saat alarm berdering, Anda merasa belum siap bangun. Godaan untuk menekan tombol tunda 5-10 menit pun tak terelakkan. Para pakar mengatakan, tunda alarm bukan ide yang baik. Sebab, Anda akan memasuki siklus tidur yang tidak dapat dituntaskan. Ketika Anda bangun, badan tidak terasa segar, tapi malah malas.

Tetap Meringkuk

Menurut pakar psikologi Harvard, Amy Curly, tetap meringkuk setelah bangun tidur juga tidak baik. Rentangkan badan lebar-lebar dan mulailah menjalani hari.

Periksa Email

Jika Anda tidur di dekat ponsel, sangat mudah untuk berguling kemudian langsung membuka kotak masuk. Jangan lakukan itu. Ada banyak permintaan, interupsi, dan masalah yang menyita waktu Anda. Lebih baik Anda mulai menjalankan beberapa kegiatan rutin pagi hari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement