Selasa 29 Mar 2016 15:04 WIB

Cek Dulu Ini Sebelum Mencicil dengan Kartu Kredit

Kartu kredit
Foto:
Kartu kredit

Perhatikan Periode Cicilan

Bank yang menerbitkan kartu kredit memberikan periode cicilan beragam, mulai dari 3 bulan, hingga 24 Bulan. Sebaiknya Anda memilih jangka waktu yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan keuangan sendiri. Sebaiknya Anda membayar cicilan tersebut, sesuai dengan harga barang yang Anda beli melalui kartu kredit tersebut.

Setelah Anda mengetahui, pentingnya memikirkan hal-hal di atas sebelum Anda memulai mencicil tagihan kartu kredit, mungkin Anda akan memikirkan untuk tetap menggunakan kartu kredit sebagai metode pembayaran atas barang yang dibeli.

Kartu Kredit Akan Membantu Jika Digunakan dengan Benar

Menggunakan kartu kredit sebagai alat pembayaran tidak akan menimbulkan masalah lagi setelah anda mengetahui hal-hal penting di atas, sehingga anda dapat menggunakan Kartu Kredit anda dengan bijak.

Promo-promo yang ditawarkan pihak bank tertentu memang sangat beraneka ragam dan tentunya menggoda kita untuk secepatnya menggunakan kartu kredit yang kita miliki. Selama angsuran tiap bulannya tidak terlalu membebani Anda tapi justru malah sedikit meringankan anda, maka menggunakan kartu kredit tidak terlalu masalah.

Produk-produk yang cukup ringan cicilan kreditnya, yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan kartu kredit adalah produk fashion, kecantikan, salon kecantikan, tiket pesawat, gadget dan barang elektronik yang cicilannya tidak terlalu berat dan membebani anda. Pilih saja kartu kredit dengan cicilan nol persen, agar Anda hanya akan membayar cicilan sesuai dengan harga barang yang Anda beli. Jadi, gunakan kartu kredit Anda dengan bijak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement