Senin 21 Mar 2016 16:36 WIB

Dari Belanja Hingga Pantai, Tren Wisman Cina di Indonesia

Peserta Famtrip berpose di Gili Trawangan, Lombok
Foto: Dok: Kementerian Pariwisata
Peserta Famtrip berpose di Gili Trawangan, Lombok

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wisatawan Cina yang melakukan perjalanan di Indonesia mengalami pertumbuhan cukup baik.

Tren yang berkembang saat ini, mereka suka melakukan aktifitas di pantai dan menikmati keindahan bawah laut. 

"Saat ini tren mereka adalah sea activity. Mereka hobi lihat laut, jadi kami tawarkan itu," kata Assisten Deputi Pengembangan Pasar Asia Pasifik, Vinsensius Jemadu dalam keterangan resmi yang diterima Republika.co.id Ahad (20/3).

Ditambahkan oleh salah satu wisatawan Cina, yang menjadi peserta famtrip dengan Kemenpar, Cherry diakui bahwa saat ini karakter wisatawan Cina lebih suka melihat alam.

"Mereka lebih suka aktifitas laut. Karena masyarakat Cina selalu sibuk di perkotaan. Mereka butuh refreshing dengan menyelam," kata dia.

Meski demikian aktifitas belanja yang kerapkali dilakukan juga belum terlepas dari mereka.

"Untuk wisatawan kelas atas, mereka suka dengan barang bermerek, karena beranggapan di negaranya barang bermerek itu sangat mahal. Ketika pergi ke negara lain mereka mencari barang bermerek tersebut," kaya Vinsen menambahkan.

Sebelumnya diketahui, Kementerian Pariwisata melakukan kegiatan famtrip dengan mengundang operator perjalanan dari Cina. Sebanyak 32 peserta melakukan kegiatan mengunjungi destinasi yang ada di Bali dan Lombok dari 16-22 Maret 2016.

Mereka melakukan pelbagai kegiatan seperti menikmati keindahan pantai, mengunjungi desa tradisional suku sasak di Lombok dan melakukan meeting melalui acara Bussiness Gathering.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement