Senin 14 Mar 2016 09:38 WIB

Menemukan Pornografi di Akun Medsos Anak? Jangan Reaktif Dulu...

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Akun sosial media di Facebook
Foto: pixabay
Akun sosial media di Facebook

REPUBLIKA.CO.ID, Anak yang sudah boleh memiliki akun media sosial, bisa tanpa sengaja terpapar konten pornografi dunia maya.

Anak umumnya sudah tahu konten tersebut. Namun ia tidak mengatakan pada orang tuanya. Jika kasus tersebut menimpa, orang tua perlu paham cara penangangannya.

Psikolog anak dan remaja dari Yayasan Pulih Ika Putri Dewi, mengatakan ketika menemukan konten dalam akun anak yang tidak diharapkan, jangan terlalu reaktif dan langsung menduga-duga sesuatu paling buruk, yang bisa dipikirkan anak.

Tapi, lanjutnya, lebih baik orang tua menanyakan dan ajak diskusi untuk mengetahui apa yang dipikirkan dan cara pandang anak terhadap konten tersebut.   

"Mama lihat ini di akunmu, menurut kamu bagaimana?," ujar Ika mencontohkan cara berkomunikasi dengan anak mengenai konten yang tidak tepat untuk anak.

Menurutnya dengan bertanya seperti itu maka rasanya akan enak. Jadi orang tua bisa tahu apa yang ada di pikiran anak. "Daripada marah dan menghakimi anak yang justru akan berhenti pada persepsi orang tua. Itu tidak baik," ujarnya.

Jika anak sudah menyebutkan pendapatnya, barulah orang tua menjelaskan bahwa konten tersebut tidak baik untuk anak. Tidak sesuai dengan usianya. Sebaiknya konten tersebut dihapus. Karena konten tersebut tidak ada gunanya.

Katakan pula pada anak bahwa akun mereka bisa diakses siapa saja. Jadi konten tidak baik pun bisa menulari teman-teman anak.

Ketika membuat kesalahan dan masalah di media sosial, memang ujung-ujungnya orang tua yang disalahkan. Tapi ingat ada banyak hal baik tentang internet. Jadi orangtua tidak seharusnya paranoid dengan internet untuk anak-anak mereka.

(baca: Parasetamol Jadi Penanganan Pertama Anak DBD)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement