Senin 07 Mar 2016 19:44 WIB

Wonderful Indonesia Expo Siap Digelar di Belanda

Menteri Pariwisata memberikan sambutan dalam Forum Kerjasama Pariwisata Pemerintah Daerah Seluruh Indonesia, Senin (7/3)
Foto: Puskompublik Kemenpar
Menteri Pariwisata memberikan sambutan dalam Forum Kerjasama Pariwisata Pemerintah Daerah Seluruh Indonesia, Senin (7/3)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pariwisata (Kemenpar) semakin giat mempromosikan Wonderful Indonesia ke seluruh penjuru negara. Hal ini dibuktikan dengan adanya rencana penyelenggaraan Wonderful Indonesia Expo di Belanda.

Diadakan pada 8-10 September 2016 di Rotterdam, Belanda, kegiatan ini difasilitasi oleh Kemenpar serta beberapa kementerian terkait dan juga organisasi pemerintah daerah.

Organisasi itu ada Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI), Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) dan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI).

Pameran ini juga menjadi salah satu program dari Forum Kerjasama Pariwisata Pemerintah Daerah Seluruh Indonesia (FK PPDSI) yang baru dibentuk oleh APKASI dan didukung oleh Kemenpar.

"Saya menyambut baik pembentukan forum pariwisata APKASI (FK PPDSI). Salah satunya dengan event Wonderful Indonesia Expo di Belanda September mendatang," kata Menteri Pariwisata Arief Yahya di Gedung Sapta Pesona Senin (7/3).

Sejumlah agenda kegiatan dalam Wonderful Indonesia Expo telah disiapkan seperti pemasaran, peluang bisnis, dan investasi di 10 pengembangan destinasi pariwisata prioritas, pesona wisata alam Indonesia, wisata sejarah dan kebudayaan, agenda pagelaran event tahunan daerah, serta  peluang bisnis dan investasi jasa penunjang pariwisata.

Para peserta juga akan mengikuti bursa yang menghadirkan perusahaan travel agent Eropa dengan format one on one meeting.

Menurut rencana dalam acara seremonial pembukaan The Wonderful Indonesia Expo–The Europe Travel Agencies Meeting yang dihadiri sekitar seribu lebih perusahaan travel agent negara-negara Eropa, tersebut akan dihadiri Presiden Jokowi untuk memberikan keynote speech untuk mempromosikan wonderful Indonesia di Eropa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement