Selasa 16 Feb 2016 15:57 WIB

Raih Penghargaan, Buleleng Semakin Mantap Jadi Destinasi Wisata Bahari

Terumbu Karang
Foto: EPA
Terumbu Karang

REPUBLIKA.CO.ID, SINGARAJA -- Pelestarian terumbu karang di Desa Pemuteran yang dilakukan Yayasan Karang Lestari mendapatkan penghargaan dari Organisasi Pariwisata Dunia PBB atau UNWTO (UN World Tourism Organization).

"Saya sendiri ikut menghadiri kegiatan UNWTO Awards di Madrid, Spanyol dimana juga dihadiri perwakilan beberapa negara finalis UNWTO diantaranya Kamboja, Nepal, Afrika Selatan, Brasil, Spanyol, Lithuania, Switzerland, Colombia, Kenya, Croatia, dan Korea," kata Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, di Singaraja, Selasa.

Ia menjelaskan, penghargaan tersebut sangat penting dan berharga untuk Buleleng karena orang-orang di luar negeri sangat menghargai apa yang dilakukan masyarakat Pemuteran.

Penghargaan itu, kata dia, diharapkan dapat memberikan vibrasi terhadap hal-hal bersifat konservasi di Buleleng sehingga pelestarian terumbu karang dapat terus digalakkan pemerintah dan masyarakat.

Ketua Yayasan Karang Lestari, Gusti Agung Prana menjelaskan, Pemuteran berhasil meraih penghargaan dalam katagori inovasi organisasi non pemerintah. Pemuteran berhasil mengalahkan pesaing dari Kamboja, dan Afrika Selatan.

"Pembangunan konservasi di Pemuteran juga sekaligus membuat penelitian mengenai biorock. Melalui terumbu karang sebelumnya Pemuteran bahkan telah menyabet lima penghargaan nasional dan internasional. Ke depan, laut di Buleleng lebih mampu menjadi wisata bahari," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement