REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Sebanyak 73.353 wisatawan tercatat mengunjungi berbagai destinasi wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, selama libur akhir pekan dan Imlek kemarin. Angka tersebut terdiri dari 71.672 wisatawan lokal dan 1.681 wisatawan mancanegara.
"Destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi meliputi Kawasan Kaliurang, Museum, Candi dan desa wisata," tutur Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sleman, Endah Sri Widiastuti di kantor dinasnya, Selasa (9/2).
Adapun rincian kunjungan tersebut meliputi Kaliurang 18.407, Museum Affandi 158, Museum Gunung Merapi 2.397, Monjali 3.926, Museum Pendidikan Indonesia 62, Museum Ullen Sentalu 2.801, Candi Prambanan 34.576, dan Candi Ratu Boko 5.090. Termasuk kunjungan Desa Wisata Pentingsari 190, Desa Wisata Pulesari 585, dan Sindu Kusuma Edupark 5.161 wisatawan.
Endah mengemukakan, angka wisatawan selama libur Imlek tersebut sebenarnya dapat jauh lebih tinggi apabila kunjungan di semua destinasi wisata Sleman diakumulasikan secara total. Namun saat ini, pencatatan cepat sendiri masih menjadi kendala bagi pembaharuan data kunjungan wisata.
"Tidak semua destinasi dapat memberikan data kunjungannya dengan cepat," katanya.
Sehubungan dengan hal tersebut, Endah berharap pengelola destinasi wisata dapat mempersiapkan diri untuk memberikan pelayanan terbaiknya pada wisatawan. Mengingat pada tahun ini akan banyak tanggal libur nasional yang bersambungan dengan akhir pekan.
Persiapan ini perlu dilakukan agar pengelolaan momen berwisata dapat dioptimalkan.