REPUBLIKA.CO.ID, Aktris Maudy Koesnaedi sering menyelipkan pesan moral saat mengobrol dengan putranya, Eddy Maliq Meijer (9 tahun). Terutama, saat Eddy membicarakan topik favoritnya.
"Anak saya sukanya bola, jadi saya imbangi dengan tahu tentang bola biar ngobrolnya seru," ujar perempuan kelahiran Jakarta, 8 April 1975 itu.
Saat itulah, Maudy menyelipkan pesan moral dalam obrolan ringan. Beberapa di antaranya, mengenai sportivitas dan kerja tim.
Misalkan, Maudy mengatakan pada Eddy bahwa main bola tidak bisa dilakukan sendirian dan butuh kerja sama yang solid dengan banyak orang. Ia juga berujar kalau kalah jangan marah karena itu hanya permainan.
Cara lain, ialah saat Eddy asyik menggambar tentang cita-citanya. Momen itu dimanfaatkan Maudy untuk memberi stimulus bagaimana cara mencapainya.
"Disesuaikan saja lagi ngomong apa, nggak perlu yang tegang-tegang 'Mamah mau bicara'," tutur pemeran Zaenab dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu.