REPUBLIKA.CO.ID, Aktivitas fisik dapat membantu anak tumbuh dengan tulang yang kuat serta berat badan yang seimbang dan sehat. Di samping itu, aktivitas fisik juga dapat mengajak anak untuk bertualang dan menemukan berbagai pengalaman seru yang menyenangkan. Pasalnya, aktvitas fisik merupakan salah satu cara bagi anak-anak unuk mulai mengenal dunia dan dirinya sendiri.
Peneliti menyatakan bahwa setidaknya anak-anak perlu melakukan aktivitas fisik selama satu jam sehari. Menariknya, aktivitas fisik ini dapat dilakukan sesuai dengan kegemaran sang anak.
Profesor di bidang ilmu kesehatan dan olahraga dari Bristol University, Ken Fox, mengungkapkan setidaknya ada 10 cara menyenangkan untuk mendorong anak melakukan aktivitas fisik dengan menyenangkan.
Salah satu cara beraktivitas fisik menyenangkan yang bisa orang tua lakukan bersama anak ialah berjalan kaki atau bersepeda dari dan menuju sekolah sesering mungkin. Cara lain yang bisa dilakukan oleh orang tua ialah membantu anak untuk membangun rumah pohon. Di bawah pengawasan, orang tua bisa mendorong anak untuk memanjat satu hingga dua pohon untuk beraktivitas fisik sekaligus bersenang-senang.
Di samping itu, Fox juga menilai bermain sepatu roda hingga skateboard atau papan luncur merupakan cara menyenangkan bagi anak untuk beraktivitas fisik. Kegiatan ini bisa dilakukan di dalam atau pun luar ruangan.
Orang tua juga bisa berinisiatif untuk mengajak anak melakukan aktivitas menantang bersama-sama. Misalnya dengan mengikuti acara amal dengan berlari atau berjalan yang diselenggarakan di sekitar tempat tinggal.
Jika memiliki binatang peliharaan seperti anjing atau kucing, orang tua dan anak bisa mengajak hewan peliharaan mereka untuk keliling dan berjalan-jalan. Memasuki usia sekolah, orang tua juga dapat memotivasi anak untuk turut serta dalam aktivitas ekstrakulikuler olahraga baik di sekolah atau pun di klub olahraga di luar sekolah. Memanfaatkan fasilitas olahraga di sekitar rumah juga bisa dilakukan bersama-sama.
Untuk mendorong anak beraktivitas fisik, sediakan waktu luang di hari libur. Pada waktu tersebut, orang tua dan anak bisa bermain sepakbola, frisbee hingga trampolin bersama-sama. Cara lain yang tak kalah menyenangkan ialah bermain layangan bersama anak. Anak-anak pun bisa mencoba untuk mengikuti perkumpulan pecinta layangan dan memperluas pertemanan.
Jika memiliki cukup banyak waktu, orang tua dapat mengajak anak untuk bermain di pantai. Di pantai, anak bisa melakukan beragam aktivitas fisik mulai dari berenang hingga melakukan permainan-permainan lain.
Cara kesepuluh yang dinilai Fox menyenangkan untuk mendorong anak beraktivitas fisik ialah dengan pergi ke taman nasional. Di taman nasional, orang tua dan anak bisa jalan-jalan dan berkeliling sambil menikmati suasana yang menyegarkan.