Senin 11 Jan 2016 18:30 WIB

Jenazah Budi Anduk Dishalatkan Usai Maghrib

Rep: c37/ Red: Bilal Ramadhan
Komedian Budi Anduk
Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah
Komedian Budi Anduk

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Ratusan orang berkumpul di rumah duka komedian Budi Anduk Jl Inkaso Jatiwaringin No 3 RT 05/04, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi. Komedian berusia 47 tahun ini meninggal dunia Senin (11/1) pada pukul 14.45 WIB karena kanker paru di RS Dharmais.

Suasana duka tampak menyelimuti kediaman komedian yang terkenal di acara Tawa Sutra AnTV ini. Tangis keluarga pecah saat ambulans yang membawa jenazah tiba di rumah duka sekitar pukul 17.00 WIB. Rencananya, jenazah Budi akan disemayamkan di TPU Kemang yang berlokasi tidak jauh dari rumah duka.

Terlihat di antara pelayat ada Ustaz Zaki Mirza dan komedian Mail 'OB' yang membopong keranda jenazah untuk dishalatkan di Masjid Al Abraar. Komedian Daus Mini juga terlihat hadir di rumah Budi Anduk.

Sementara itu, jenazah Budi Anduk telah tiba di Masjid Al Abraar untuk dishalatkan. Shalat jenazah tersebut akan dilakukan usai shalat maghrib.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement