Senin 11 Jan 2016 09:13 WIB

Makan Dilayani Drone? Yuk, ke Singapura

Rep: C23/ Red: Indira Rezkisari
Sebuah restoran di Singapura mengembangkan drone untuk melayani pelanggannya.
Foto: ist
Sebuah restoran di Singapura mengembangkan drone untuk melayani pelanggannya.

REPUBLIKA.CO.ID, Timbre Group yang menaungi restoran terbesar di Gillman Barracks, Singapura, akan menggunakan drone untuk melayani para tamunya. Mereka akan menjadi restoran pertama di Singapura yang memanfaatkan drone dan mengubahnya menjadi pramusaji.

Timbre Group memang telah mengumumkan akan merilis drone sebagai pelayan mereka pada akhir 2015. Namun, Infinium Robotica, selaku perusahaan yang mengembangkan drone di Singapura, mengatakan, drone pesanan Timbre Group masih dalam proses pengembangan. Infinium Robotica memprediksi drone Timbre Group akan selesai dirancang pada pertengahan 2016.

"Delapan drone untuk Timbre Group di Gillman, dijadwalkan untuk diluncurkan pada paruh pertama 2016," jelas Kepala Eksekutif Infinium Robotica Woon Junyang, seperti dilansir laman The Malay Mail Online, Senin (11/1).

Ia mengatakan Timbre memesan sekitar 40 drone kepada mereka. Namun, hanya sekitar tujuh atau delapan drone yang akan dimanfaatkan sebagai pelayan.

Drone-drone dengan teknologi otonom server tersebut nantinya akan mengantar dan mengangkut piring serta gelas dari dapur ke meja tamu dan sebaliknya. Mereka akan terbang sedikit tinggi sebelum turun ke meja tamu atau dapur restoran.

Rencana Timbre Group ini telah dinanti oleh warga Singapura. Mereka cukup tertarik untuk merasakan pengalaman dilayani oleh drone di restoran.

Timbre Group berharap pemanfaatan drone sebagai pramusaji  akan meningkatkan produktivitas mereka sebesar 25 persen.

(baca: 6 Makanan Kali Lima Singapura yang Paling Shiok!)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement