Jumat 01 Jan 2016 13:06 WIB

Beralas Ban, Jembatan Gantung Ekstrem Ini Disukai Wisatawan

Rep: Puti Almas/ Red: Hazliansyah
Jembatan di atas kebun teh di Xuan'en, Provinsi Hubei, Cina
Foto: Amusing Planet
Jembatan di atas kebun teh di Xuan'en, Provinsi Hubei, Cina

REPUBLIKA.CO.ID, Anda tentu pernah mendengar jembatan berlantai kaca transparan yang menguji adrenalin? Salah satunya adalah jembatan Haohan Qiao yang berada di atas ketinggian 590 kaki atau sekitar 180 meter di Provinsi Hunan, Cina.

Tetapi, jika hal itu sudah cukup mengerikan, di negeri Tirai Bambu ini masih terdapat jembatan yang lebih menakutkan.

Bukan lagi berlapis kaca, namun hanya beralaskan papan kayu pendek ataupun ban karet kecil dengan pegangan jembatan berupa tali.

Jembatan yang terdengar lebih ekstrem ini terletak tepatnya di sebuah kebun teh di Xuan'en, Provinsi Hubei.

Dengan panjang sekitar 1.000 meter, pengunjung yang datang ke sana bisa merasakan pengalaman berjalan di atas udara yang sesungguhnya, dilansir dari Amusing Planet, Jumat (1/1).

 

 

 

Meski tidak setinggi jembatan kaca Haohan Qiao, orang-orang yang naik di atas jembatan ini harus lebih berhati-hati. Mereka harus benar-benar menjaga keseimbangan agar kaki tak terperosok ke luar jembatan atau bahkan terjatuh.

Walapun sepintas terdengar berbahaya, jembatan yang menakutkan ini justru membuat ratusan wisatawan berdatangan ke kebun teh di Xuan'en ini.

Belum lagi, dengan pemandangan tanaman teh yang begitu hijau, serta udara sejuk membuat tempat ini begitu menarik untuk dikunjungi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement