Selasa 29 Dec 2015 14:34 WIB

Ini yang Dilakukan Bos Google Selama di Raja Ampat

Sergey Brin dan Menpar Arief Yahya di Gedung Sapta Pesona, Senin (28/12)
Foto: Dok: Puskompublik Kemenpar
Sergey Brin dan Menpar Arief Yahya di Gedung Sapta Pesona, Senin (28/12)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selama empat hari pada libur Perayaan Natal pekan lalu, Sergey Brin, salah satu pendiri Google menghabiskan waktu di Raja Ampat, Papua Barat.

Dalam liburan singkatnya itu, dia mengaku sudah jatuh cinta pada penyelaman pertama melihat kemolekan alam bawah laut kawasan tersebut. Dia mengaku, bukan hanya diving, snorkeling, dia juga menyempatkan hiking.

"Selama empat hari itu saya habiskan waktu untuk diving, paddle board, snorkeling, hingga hiking," kata dia saat menceritakan pengalamannya didampingi Menteri Pariwisata Arief Yahya di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Senin (28/12).

(Baca juga: Bos Google Akui Kepincut Kecantikan Raja Ampat)

Diakui oleh dia, bahwa kejernihan air yang ada di perairan Raja Ampat membuat segala makhluk di dalam air bisa terlihat dengan jelas.

"Saya lihat pelbagai terumbu karang, ikan yang indah, its Wonderful," papar dia sumringah.

Kedatangan orang nomor satu di Google ke Kementerian Pariwisata tersebut tak lain untuk membahas kelanjutan kerjasama guna mempromosikan branding Wonderful Indonesia di dunia beserta keindahan bawah laut melalui Google Underwater Street View.

(Baca juga: Siap-Siap, Keindahan Bawah Laut Indonesia Ada di Google Underwater Street View)

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement