Rabu 09 Dec 2015 23:14 WIB

Paket Wisata Halal ke Jepang dan Korea Mulai Dilirik

Rep: Fuji Pratiwi/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Produk pangan halal Korea Selatan
Foto: korea.net
Produk pangan halal Korea Selatan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Biro perjalanan wisata mulai melirik paket wisata halal ke Jepang dan Korea Selatan. Ini tak lepas usaha dari kedua negara makin giat memikat wisatawan Muslim.

Direktur Utama PT Alia Indah Wisata Joko Asmoro mengatakan, paket wisata halal pada intinya adalah paket wisata yang memberi kesempatan wisatawan Muslim untuk melaksanakan shalat dan mendapat makanan halal.

Setelah paket wisata halal ke Eropa, Alia Wisata sengaja menyediakan paket ini karena tak lepas dari tren perjalanan wisata ke dua negara itu yang makin besar. ''Dulu kebutuhan dasar wisatawan Muslim belum banyak terpenuhi, sekarang sudah mudah,'' kata Joko.

Alia Wisata juga tengah mengupayakan kerja sama dengan satu kapal pesiar dari Jepang ke Hong Kong awalnya belum halal, kini menyediakan aneka fasilitas ramah Muslim.

''Pasanya luar biasa dan bagus. Paket wisata halal ke Eropa saja setiap dua pekan kami lakukan perjalanan dengan peserta 45 orang,'' ungkap Joko.

Jadwal paket wisata halal ke Jepang dan Korea Selatan sendiri diusahakan tidak sama dengan musim umrah dan pertimbangan cuaca. Paket ke dua negara Asia Timur ini diselenggarakan antara April hingga Oktober.

General Manager Pemasaran dan Kemitraan PT Alia Indah Wisata Rudianto Prasetyadi mengatakan, setelah 15 tahun beroperasi sebagai penyelenggara haji dan umrah serta sudah mendapat izin dari Kementerian Agaman, paker wisata halal ke Jepang dan Korea Selatan adalah produk baru yang ditawarkan Alia Wisata ke masyarakat.

Melihat kesuksesan paket serupa ke Eropa dan Maroko, Alia Wisata berinovasi dengan membentuk paket wisata ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement