REPUBLIKA.CO.ID, Restoran menjadi pilihan banyak orang saat tak ingin repot memasak. Selain itu, tak jarang orang menantikan kelezatan dari tiap makanan yang tidak bisa didapatkan di rumah.
Namun, pada kenyataannya tak semua restoran dianggap mampu menyajikan makanan yang memanjakan lidah. Terkadang, ada saja jenis masakan yang terasa kurang nikmat.
Chef Vindex Tengker mengatakan bahwa kelezatan masakan menjadi kunci utama sebuah restoran mendapat tempat di hati pengunjung. Karena itu menurutnya, restoran yang bisa disebut menyajikan makanan enak adalah restoran yang konsisten memuaskan lidah banyak orang.
(baca: Ini yang Akan Manusia Makan 35 Tahun dari Sekarang)
"Sering kali ada restoran yang pada awalnya menyajikan makanan enak, namun lama kelamaan tidak, nah ini berarti tidak konsisten dan bisa dikategorikan bukanlah restoran enak," ujar chef Vindex dalam acara peluncuran Royco Bumbu Dasar Ayam Kuning, Rabu (25/11), di Jakarta.
Menurut Vindex, sering kali pihak restoran merasa kesulitan untuk konsisten membuat masakan yang nikmat karena jumlah permintaan yang bertambah banyak dari hari ke hari. Akibatnya, mereka salah dalam menakar bumbu yang digunakan untuk memasak.
"Tantangan masak dalam jumlah besar adalah persiapannya yang memakan waktu. Untuk persiapan saja bisa satu jam, belum memasaknya," jelas Vindex