Sabtu 07 Nov 2015 07:41 WIB

Menanti Hadirnya Dermaga Kapal Pesiar di Wakatobi

Wakatobi
Foto: Google
Wakatobi

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengharapkan pembangunan dermaga kapal pesiar untuk memudahkan para wisatawan mengunjungi kabupaten itu.

"Kami baru kembali reses dari Wakatobi. Saat bertemu dengan Pemkab Wakatobi, Pemkab mengharapkan pembangunan dermaga kapal pesiar sehingga para wisatawan yang menumpang kapal pesiar dapat singgah di Wakatobi," kata Wakil Ketua DPRD Sultra Nursalam Lada di Kendari, Jumat.

Menurut dia, ketersediaan fasilitas dermaga kapal pesiar sangat dibutuhkan di Wakatobi dalam upaya meningkatkan jumlah kunjungan wisata di daerah tujuan wisata dunia itu.

Saat ini kata dia, Wakatobi telah ditetapkan oleh pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Pariwisata sebagai kabupaten pengembagan destinasi unggulan wisata bersama sembilan kabupaten lain di Indonesia.

"Untuk mendukung kebijakan pemerintah pusat dalam mengembangkan destinasi pariwisata unggulan, maka pemerintah pusat harus menyediakan infrastruktur yang dibutuhkan di daerah tujuan wisata itu," katanya.

Dengan begitu ujarnya, maka Wakatobi sebagai daerah tujuan wisata dunia dapat disinggahi kapal-kapal mewah yang khusus mengangkut para wisatawan mancanegara.

"Pembangunan fasilitas dermaga menjadi urusan Kementerian Perhubungan. Oleh karena itu, sebagai wakil rakyat kami akan menyampaikan harapan Pemkab Wakatobi itu kepada Kementerian tersebut agar membangun dermaga kapal pesiar di Wakatobi," katanya.

Menurut dia, jika dermaga kapal pesiar sudah tersedia di Wakatobi, maka para pesiar dari mancanegara dapat berlibur di Wakatobi dengan membawa kapal khusus.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement