REPUBLIKA.CO.ID, OSAKA -- Seperti yang kita ketahui, umumnya restoran cepat saji menawarkan set menu atau a la carte.
Namun, kali ini restoran cepat saji KFC yang akan dibuka di Osaka memiliki ide berbeda. Restoran dengan menu andalan ayam ini, akan memakai konsep all you can eat atau makan sepuasnya!
Ini memang bukan yang pertama. Sebelumnya, restoran cepat saji KFC yang berkonsep seperti ini juga telah dibuka di Banning, California. Kini di Osaka, Jepang akan diterapkan konsep serupa.
Dikutip dari Rocketnews24 Selasa (3/11), rencananya, restoran cepat saji ini akan buka pada 19 November 2015 mendatang. Dalam restoran ini, pengunjung akan dilayani dalam sistem yang berbeda pula. Pengunjung selama 90 menit bisa menikmati semua hidangan dari Kolonel Sander yang tersedia. Jumlahnya sekitar 60 hidangan.
Hidangan tersebut sudah termasuk dengan rotisserie chicken, sup, salad, mac and cheese, dan banyak menu lain yang dibuat berdasarkan menu asli Kolonel Sanders. Untuk makanan pencuci mulut, mereka menyediakan buah, kue, dan camilan manis lainnya.
Selain itu, KFC all you can eat di Osaka ini juga akan menghadirkan suasana hangat dan nyaman dengan interior yang terbuat dari kayu. Uniknya, di sini juga akan dipasang baju asli milik Kolonel Sander!
Harga yang ditawarkan dalam gerai ini juga cukup masuk akal. Mereka menyediakan harga mulai dari 1.880 yen atau setara dengan Rp 212 ribu sampai dengan 2.480 yen atau setara dengan Rp 290 ribu, untuk hari Senin sampai Jumat.
Harga terendah pada jam makan siang di hari kerja, sedangkan harga tertinggi pada makan malam akhir pekan. Anak-anak berumur 4-12 tahun akan diberi harga khusus dan anak di bawah umur 4 tahun bebas biaya.