Selasa 03 Nov 2015 08:48 WIB

Eksplorasi Rambut Panjang Jadi Tren Teranyar Tahun Depan

Rep: C30/ Red: Indira Rezkisari
Rambut panjang digadang sebagai tren di tahun depan karena dapat dieksplorasi dalam beragam model.
Foto: C30
Rambut panjang digadang sebagai tren di tahun depan karena dapat dieksplorasi dalam beragam model.

REPUBLIKA.CO.ID, Beruntunglah Anda yang masih memelihara rambut panjang hingga saat ini. Karena tahun depan rambut panjang Anda akan menjadi tren 2016.

Kenapa rambut panjang menjadi tren? Menurut Senior Product Manager L'Oreal Professionnal Indonesia, Vannia Ivon, rambut panjang memiliki banyak keuntungan. Diantaranya bisa lebih banyak yang dieksplor dengan rambut panjang.

"Mau lurus, mau dikeriting, mereka bisa melakukan berbagai macam gaya. Kalau mau lihat artis yang konsisten dengan rambut panjang itu Ariana Grande," ujar Ivon saat ditemui di kawasan Senayan City beberepa waktu yang lalu.

Seperti yang dilakukan oleh penata rambut Andy Lie pada model cantik Monita Tahalea. Monita tampil dalam ajang Jakarta Fashion Week 2016 lalu memamerkan rambut tren XXLong dengan belahan tengah pada kepalanya dan tambahan aksen wave atau keriting pada ujung rambutnya.  "Ini membuat rambut Monita tampak lebih segar dan indah," ujar Andy.

Selain Monita, model cantik Patricia Devina juga memamerkan tren XXLong dengan menambahkan tekstur bergelombang di ujung rambut sehingga membuat rambut Devina nampak lebih bervolume. Sedangkan pada pangkal rambut, Devina lebih memilih belah samping. Kreasi rambut Davina ini dibuat oleh Arie Hidayat dan Bambang Harryono.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement