Senin 02 Nov 2015 17:09 WIB

Empat Poin Tingkatkan Pariwisata Indonesia

Rep: C15/ Red: Winda Destiana Putri
wisata bali
Foto: google
wisata bali

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kordinator Maritim dan Sumber Daya, Rizal Ramli mengatakan ada empat poin penting yang harus dilakukan untuk meningkatkan pariwisata di Indonesia.

Pertama, Rizal menyebu perlu ada perbaikan sarana penerbangan. Selama ini menurut catatan Rizal masih ada beberapa bandara yang belum memenuhi standart yang baik. Padahal, menurutnya bandara menjadi salah satu ujung tombak pariwisata internasional.

Kedua, program pemerintah dalam membebaskan visa untuk menuju tempat destinasi wisata di Indonesia juga menjadi salah satu cara untuk menggaet turis. Bebas visa ini dianggap bisa memberikan kesempatan bagi para turis untuk mengunjungi Indonesia tanpa biaya yang mahal.

"Ketiga, destinasi pariwisata jangan sampai kotor. Perlu ada WC dan sanitasi yang baik ditempat tujuan wisata," ujar Rizal di acara Kick Off Hari Pers Nasional, Senin (2/11).

Selain itu, menurut Rizal perlu adanya peraturan yang longgar namun selektif bagi kota destinasi wisata. Longgar ini diartikan tidak berbelit-belit. Sehingga para turis juga bisa merasa nyaman di daerah pariwisata.

Menurut Rizal poin poin ini menjadi penting mengingat cita-cita bangsa menjadikan Indonesia sebagai negara unggul dan poros. Dengan menjadikan Indonesia sebagai negara yang ramah bukan tidak mungkin Indonesia bisa menjadi negara yang unggul.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement