Rabu 28 Oct 2015 07:28 WIB

Cara Terbaik Hibur Anak yang Menangis

Rep: C39/ Red: Indira Rezkisari
Anak menangis (ilustrasi)
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Anak menangis (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Pada umumnya, orang tua pasti bisa mengerti bila anak menangis. Tapi, kadang-kadang Anda juga dapat kehilangan kesabaran, terutama saat pulang dari pekerjaan yang melelahkan.

Jika Anda mendekati anak secara sembarangan, anak Anda mungkin akan merasa sakit hati dan merasa diabaikan. Tapi, jika Anda terlalu lembut kepadanya juga tidak baik. Kuncinya, Anda harus seimbang. Jadi, bagaimana cara terbaik untuk menghibur anak Anda yang sedang menangis?

Berikut cara terbaik untuk menghibur anak, seperti dilansir dari Boldsky, Rabu (28/10).

Biarkan dia menangis dan bicara

Seorang anak yang menangis harus diberi waktu untuk berbicara. Jika Anda mencoba untuk menutup mulutnya hanya karena benci terhadap suara tangisannya, Anda tidak akan tahu mengapa anak Anda menangis. Jadi, biarkan dia menangis dan bicara.

Mendengarkan dengan seksama

Jadilah pendengar yang baik ketika anak Anda mencoba untuk memberitahu Anda apa yang menyebabkan dia menangis. Jangan mengganggunya saat dia mencoba untuk mengungkapkan tentang apa yang menyakitinya, biarkan dia mengungkapkan semuanya.

Berikan keyakinan

Setelah mengetahui tentang alasannya, sebagai orang tua penting untuk berada di dekatnya. Ini akan menawarkan rasa aman kepadanya dan berikan kata-kata yang menghibur untuk mengobati rasa sakitnya.

Memberinya saran

Setelah anak Anda tenang, Anda dapat memberinya saran yang dapat membantunya menghindari situasi seperti itu lagi. Namun, hati-hati dengan kata-kata Anda dan jangan terlalu memerintahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement