Rabu 21 Oct 2015 19:04 WIB

43 Ribu Vote Lombok Sebagai Best Honeymoon

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Dwi Murdaningsih
Suasana pantai di Pulau Gili Air, NTB, Selasa (9/12). NTB memiliki sejumlah lokasi wisata andalan seperti Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili AIr yang terletak di lepas barat laut Pulau Lombok dengan garis pantai berpasir putih dan memiliki gugusan terumbu
Foto: Antara
Suasana pantai di Pulau Gili Air, NTB, Selasa (9/12). NTB memiliki sejumlah lokasi wisata andalan seperti Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili AIr yang terletak di lepas barat laut Pulau Lombok dengan garis pantai berpasir putih dan memiliki gugusan terumbu

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM- Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) NTB mengungkapkan 43 ribu lebih orang memberikan dukungan dengan memilih (vote) pulau Lombok, Indonesia dalam ajang World Halal Travel Award 2015 di Abu Dhabi. Dengan dua kategori yang dimenangkan yaitu Best Honeymoon dan Best Halal Destination.

"Jumlah total vote yang memilih Indonesia mencapai 43 ribu lebih. Bukan saja orang Indonesia tapi non indonesia memilih," ujar Kepala BPPD NTB, Taufan Rahmadi melalui sambungan telepon di Kota Mataram, Rabu (21/10).

Menurutnya, dengan kemenangan Lombok diajang tersebut maka tindaklanjut yang harus dilakukan adalah terus melakukan pembenahan destinasi, sumber daya manusia dan pelayanan hotel.

Dirinya menuturkan, pembenahan destinasi harus dilakukan lebih serius dan tidak boleh terkesan main-main. Apalagi membuat wisatawan yang berkunjung menjadi kecewa. "Jangan sampai orang yang berkunjung malah menjadi kecewa," katanya.

Taufan menambahkan atas raihan penghargaan itu, pemerintah pusat mendukung BPPD NTB untuk melakukan promosi. Dengan menyiapkan dana sesuai program yang diajukan kepada pusat.

Tidak hanya itu, upaya yang terus dilakukan untuk menarik minat wisatawan timur tengah ke Lombok dengan memperbanyak penerbangan. Namun, proses membuka jalur penerbangan baru memerlukan proses yang panjang dan tidak mudah.

Wakil Ketua BPPD NTB, Ainudin mengungkapkan pekerjaan yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas pariwisata Lombok-Sumbawa adalah memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan. Termasuk destinasi wisata masih harus dibenahi terus menerus.

"Yang perlu ditekankan memberikan rasa aman dan nyaman. Apalagi sekarang Lombok memperoleh penghargaan Best Honeymoon dan Best Halal Destination," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement