Selasa 13 Oct 2015 16:05 WIB

Melihat Berbagai Macam Anatomi Tubuh di Museum Mutter

Rep: MGROL49/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Koleksi tulang tengkorak milik drJoseph Hyrtl di Museum Mutter
Foto: muttermuseum.org
Koleksi tulang tengkorak milik drJoseph Hyrtl di Museum Mutter

REPUBLIKA.CO.ID, PHILADELPHIA -- Mutter Museum terletak di wilayah selatan kota Philadelphia dan cukup dekat dengan Sungai Schuykill. Tepatnya terletak di dalam markas besar College of Physicians of Philadelphia, Museum Mutter menampilkan berbagai hal medis yang menakjubkan dan membuat penasaran.

Museum ini bermula dari sekumpulan koleksi milik Dokter Thomas Dent Mutter yang disumbangkan pada The College of Physicians of Philadelphia. Koleksi Mutter Museum bertambah seiring waktu dan berkembang karena sumbangan dari para dokter lainnya, seperti Dokter Chevalier Jackson dan Dokter Joseph Hyrtl.

Koleksinya diantaranya adalah kerangka manusia tertinggi di Amerika Utara, bagian-bagian tubuh korban perang saudara yang terjadi di Pennsylvania, si kembar siam Chang dan Eng, koleksi dari 139 tengkorak manusia, bahkan potongan otak Albert Einstein pun ada disini dan masih banyak koleksi lainnya.

Siapa yang mengunjungi museum ini pasti dibuat terheran-heran dan berdecak kagum, walaupun terkadang membuat orang meringis setelah melihat keanehan yang ada di Mutter Museum ini. Yang jelas berwisata ke museum ini akan sedikit menambah intelektual anda tentang dunia biologis.

Untuk masuk kedalam museum ini anda harus membayar 15 dolar AS untuk orang dewasa dan 10 dolar AS untuk anak-anak umur 6 hingga 17 tahun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement