REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ekspedisi yang menjaring mimpi-mimpi rakyat Indonesia "Kapsul Waktu" terus bergulir. Sejak diresmikan Presiden Joko Widodo pada 10 Maret 2015 di Titik Nol, Sabang, tim ekspedisi berhasil menjaring sejumlah mimpi masyarakat di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi.
Saat ini tim ekspedisi berada di provinsi Sumatera Selatan untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan ke provinsi lainnya di Indonesia.
Jay Wijayanto, Koordinator Nasional "Ekspedisi Kapsul Waktu 2085" mengatakan, di Palembang tim kembali mengumpulkan mimpi-mimpi masyarakat soal harapan mereka tentang Indonesia ke depan.
Tujuh mimpi terbaik akan dibacakan di tepi sungai Musi, dan selanjutnya mimpi tersebut disimpan di dalam kapsul yang akan ditempatkan di 'Living Monument' di Merauke, bersama dengan tujuh mimpi terbaik lainnya dari masing-masing provinsi.
Mimpi-mimpi tersebut baru akan dibuka 70 tahun mendatang, pada perayaan Hari Kemerdekaan 17 Agustus tahun 2085.
"Kenapa mimpi? karena Indonesia itu dibangun melalui imajinasi. Bagaimana Soekarno di dalam ruangan yang sempit masih dapat bermimpi menjadikan Indonesia merdeka," ujar Jay di Jakarta.
Jay mengatakan, setiap tiba di satu provinsi, tim ekspedisi selalu disambut meriah. Begitu juga pada 13 Oktober mendatang dimana tim dijadwalkan tiba di Belitung. Dari Bandara H.AS. Hanandjoeddin, tim ekspedisi akan disambut secara khusus dengan konvoi mobil dan sepeda motor kuno menuju pantai bumi Laskar Pelangi di Pantai Tanjung Tinggi.
"Nanti akan dibuat panggung di pinggir pantai, kita akan ambil waktu mulai jam 4 sore dimana temaram sinar matahari akan begitu indah," kata Jay.
Menteri Pariwisata Arief Yahya menyatakan dukunganya terhadap ekspedisi ini. Menurutnya seorang pemimpin yang besar adalah seorang pemimpi yang bisa mewujudkan mimpinya. Karena itu melalui ekspedisi ini diharapkan mimpi-mimpi anak Indonesia yang begitu indah dapat terwujud oleh seorang pemimpin besar.
Sebagai bentuk dukunganya, Arief Yahya rencananya akan menyambut langsung kehadiran tim ekspedisi "Kapsul Waktu" di Belitung 13 Oktober mendatang.