REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tujuan wisata yang menarik di ASEAN semakin populer di kalangan wisatawan Indonesia, khususnya negara tetangga.
Karena tujuan ini menawarkan beragam atraksi yang masih terjangkau dalam pengertian biaya. Terlebih di situasi nilai rupiah yang dalam kurun waktu beberapa bulan ke depan masih mengalami pergolakan.
Alasan lain karena dilihat dari kedekatan jarak dan proses keberangkatan yang mudah. Kenyataan ini setara pula dengan pernyataan Handayani selaku Direktur Niaga Garuda Indonesia.
Ia mengatakan bahwa Asia merupakan kawasan yang paling banyak di minati oleh para wisatawan Indonesia, seperti Bangkok, Malaysia, Singapura.
"Baru-baru ini Jepang dan Australia menjadi kawasan di Asia yang banyak dikunjungi oleh warga negara Indonesia, selain murah, untuk berkunjung ke kawasan Asia ini masyarakat Indonesia tidak harus memiliki visa, sehingga sangat memudahkan dan menjadi banyak dimintai," kata Handayani.