Rabu 16 Sep 2015 20:29 WIB

Sail Tomini Momentum Kembangkan Pariwisata Bahari Indonesia

Sail Tomini 2015
Foto: Setkab
Sail Tomini 2015

REPUBLIKA.CO.ID, PARIGI -- Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengatakan Sail Tomini 2015 harus bisa menjadi momentum untuk mengembangkan pariwisata bahari di Provinsi Sulawesi Tengah.

"Sail Tomini diharapkan memiliki efek ganda apalagi disertai dengan Pameran Potensi Daerah," kata Puan Maharani pada pembukaan Pameran Potensi Daerah Sail Tomini 2015 di Parigi, Rabu (16/90 yang dibacakan Plt Sekretaris Provinsi Sulawesi Tengah Deri Djanggola.

Menurut Puan, dengan memanfaatkan momentum Sail Tomini, panitia menyelenggarakan Pameran Potensi Daerah untuk mempromosikan dan menjual produk-produk kreatif dari masyarakat baik oleh swasta, usaha kecil dan menengah, BUMD maupun BUMN.

Puan menyebutkan bahwa tujuan pameran tersebut untuk mempercepat pembangunan dan pengembangan ekonomi bahari di Kabupaten Parigi Moutong khususnya, dan Provinsi Sulawesi Tengah pada umumnya.

"Sail Tomini dan pameran potensi daerah diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara sesuai dengan target pemerintah secara nasional, yaitu 20 juta orang pada 2019 dengan 7,5 juta perjalanan," tuturnya.

Khusus untuk Kabupaten Parigi Moutong, Puan meminta masyarakat dan pemerintah untuk optimis dalam mencari peluang. Sikap optimis tersebut juga harus disertai dengan inovasi dalam memberdayakan sumber daya yang dimiliki.

"Inovasi harus menghasilkan sesuatu yang orisinal. Tumbuhkan juga sikap produktif disamping inovasi," sebutnya.

Pameran Potensi Daerah Sail Tomini 2015 dibuka pada Rabu sore dengan dihadiri sejumlah pejabat Provinsi Sulawesi Tengah dan Kabupaten Parigi Moutong.

Pameran tersebut akan diselenggarakan selama empat hari hingga acara puncak Sail Tomini pada Sabtu (19/9) yang dihadiri Presiden Joko Widodo. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement