Selasa 08 Sep 2015 07:48 WIB

Alasan Anda Harus Memiliki Sahabat di Kantor

Rep: C39/ Red: Winda Destiana Putri
Sahabat di kantor
Foto: Google
Sahabat di kantor

REPUBLIKA.CO.ID, Memiliki teman akrab atau istilah lain adalah sahabat di tempat kerja penting untuk kelancaran dalam bekerja.

Pasalnya sahabat dapat membantu Anda terbebas dari gangguan stres dengan cara berdiskusi tentang banyak hal, baik terkait urusan kantor atau urusan pribadi.

Dilansir laman Boldsky Selasa (8/9) terungkap alasan mengapa sahabat di kantor itu sangat penting.

Sumber informasi

Jika terlambat, dan terpaksa harus datang ke kantor lewat dari jam masuk, tentunya Anda bisa menanyakan kondisi bos di kantor begitu mengetahui Anda belum tiba. Sahabat merupakan penolong di saat Anda bangun kesiangan dan butuh alasan yang tepat untuk datang ke kantor demi menghindari amarah dari atasan.

Pendengar yang baik

Jika mendapat tekanan ketika dalam rapat atau bos marah, siapa lagi yang akan Anda ajak untuk //sharing//? Yang jelas sahabat bisa dijadikan tempat curhat, dan menangis, sehingga Anda merasa lebih baik setelah menceritakan itu kepada mereka.

Teman gosip

Wanita sangat suka berbicara hal-hal yang belum jelas seperti gosip. Bergosip dengan sahabat di kantor bisa membuat kepala ini rilesk dari tuntutan pekerjaan dan dapat membantu menyegarkan isi kepala.

Pasangan makan siang

Untuk berapa lama Anda akan terus makan siang dengan sendirian. Hal ini membuat Anda hanya merasa seperti pecundang. Diskusi selama istirahat bersama sahabat sambil makan siang bisa membantu Anda menyegarkan pikiran dalam cara yang lebih baik dan bekerja secara produktif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement