Rabu 02 Sep 2015 07:34 WIB

Goyang Lidah dengan Dausage, Kombinasi Sosis dan Selai Buah

Dausages
Foto: Odditycentral
Dausages

REPUBLIKA.CO.ID, Jika Anda menyukai kombinasi kuliner yang aneh, maka 'dausage' adalah makanan yang cocok untuk Anda. Jika pelesiran ke Kanada, wajib untuk mencoba makanan yang satu ini.

Dausage merupakan makanan yang terbuat dari donat, sosis serta daging sapi yang dikreasikan menjadi satu. Pemilik restoran terinspirasi ingin mengombinasikan makanan dengan selai buah yang dicampur ke dausage tersebut, rasanya pun sangat lezat.

Makanan ini tampak seperti burger namun berbentuk kecil. Di dalamnya terdapat campuan daging sapi, saus plum, selai buah, sosis yang dijadikan satu dan dimasukkan ke sebuah donat.

Bennett, pemilik restoran mengakui bahwa ide aneh nya tidak diterima dengan baik pada awalnya, karena semua orang menganggap makanan ciptannya aneh. Namun setelah orang tersebut mencobanya ia banyak mendapat pujian karena kelezatan makanan ciptaannya.

Seperti dilansir di laman Odditycentral Rabu (2/9) Bennett mengungkapkan bahwa hidangan ini memiliki rasa yang sempurna berkat percobaan selama berulang kali.

"Kami selalu membuat sejumlah resep selama setahun terakhir dan mencoba kombinasikan makanan ini dengan rasa terbaik," katanya.

Dikatakan lebih lanjut oleh dia, masalah utama mereka adalah memasak dausage itu sendiri. "Masalah utama kami adalah memasak dausages dengan selai di dalamnya. Kegagalan yang sering kami hadapi ketika selai yang di dalam daging tersebut meleleh, dan mulai dari situ kami memikirkan bagaimana caranya agar selai dalam daging tersebut tidak meleleh."

Setelah berhasil dengan dausages dengan rasa daging dan selai buah, ia akan menambah kreasi rasa yang akan diciptkannya nanti. "Mungkin bisa dengan sayuran, pudding atau bahan lainnya untuk menu selanjutnya," ungkap Bennet.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement