REPUBLIKA.CO.ID, KLATEN -– Informasi menarik ini sangat sesuai bagi Anda yang suka menikmati makanan angkringan. Tak kurang dari 100 warung angkringan akan berjejer di sepanjang jalan protokol Pemuda Tengah Klaten, Jateng. Mereka akan menyediakan menu gratis bagi siapapun untuk disantap.
''Momen makan angkringan gratis ini, digelar bertepatan dengan malam tirakatan HUT ke-221 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Senin (27/7) malam,'' kata Joko Wijono, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Klaten, Ahad (24/7).
Menurut Joko, gerobak angkringan digelar sepanjang Jalan Pemuda Tengah Klaten. Mulai dari perempatan Matahari Mall hingga pertigaan BRI Cabang Klaten. Seratus gerobak angkringan ini dihadirkan dalam acara bertajuk 'Festival Angkringan'.
''Masyarakat dibebaskan ikut dan menikmati hidangan yang disajikan dalam acara tersebut. Soal biaya, kami menggratiskan warga ikut makan,''tambah Joko.
Sekda Klaten, Jaka Sawaldi, mengatakan, perayaan HUT ke-211 Kabupaten Klaten akan digelar pada Senin (28/7) malam.