Senin 13 Jul 2015 11:29 WIB

Akali Kecemasan untuk Hilangkan Ketakutan dalam Pesawat

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Takut naik pesawat (Ilustrasi)
Foto: Dailymail
Takut naik pesawat (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketakutan menaiki pesawat hampir dialami oleh 30 persen orang di seluruh dunia. Berbagai macam pikiran buruk akan hadir saat mulai duduk di dalam kabin.

Dilansir dari Mirror, Senin (13/7), Dr Martin Seif dan Dr Ron Doctor akan membantu Anda mengurangi kecemasan ketika kan memulai penerbangan menuju tempat tujuan.

Melakukan Penelitian

Memahami gangguan-gangguan selama penerbangan mungkin akan membuat Anda lebih merasa tenang. Mungkin selama penerbangan akan terjadi beberapa getaran saat berada di udara, tapi dengan memiliki pengetahuan masalah gangguan Anda akan lebih paham bahwa itu hanya masalah kecil. Anda harus mengingat bahwa pilot harus melakukan pelatihan bertahun-tahun agar dapat menerbangkan pesawat. Dan pilot juga melakukan tes medis selama enam bulan sekali untuk memastikan mereka siap untuk terbang.

Mengakali Kecemasan

Lakukan hal kebalikan dari perintah rasa kecemasan yang dialami. Seperti saat rasa cemas Anda meminta untuk diam di kursi, sebaiknya coba untuk berjalan-jalan sebentar di sekitar kabin. Jika sebaliknya, Anda hanya perlu duduk dan bersikap tenang. Hindari konsumsi alkohol, mungkin alkohol akan membuat diri lebih santai awalnya, tapi kemungkinan besar untuk meningkatkan ketakutan dan perilaku tidak masuk akal selama penerbangan.

Nilai Setiap Penerbangan

Cobalah membuat catatan seputar tingkat kecemasan Anda selama melakukan penerbangan. Hal ini akan membantu Anda mengenali diri saat melakukan perjalanan berikutnya. Selain itu kegiatan ini akan menyalurkan ketegangan Anda selama penerbangan.

Dapatkan Bantuan

Jika Anda memiliki persiapan lebih awal, tidak ada salahnya ikut dalam kelas penghilang kecemasan. British Airways memberikan kelas khusus bagi penumpang yang mengalami ketakutan dan kecemasan selama penerbangan. Kursus ini diklaim memiliki tingkat keberhasilan sebanyak 98 persen.

Selain beberapa daftar di atas, Anda juga bisa melakukan hipnoterapi, mendengarkan CD, atau datang mengunjungi dokter untuk meminta resep obat anti cemas untuk selama penerbangan. banyak cara untuk menyalurkan kecemasan, jadi tidak ada alasan Anda masih tidak mau menggunakan pesawat terbang saat berpergian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement