REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Tren selfie telah mendunia, tidak perempuan, laki-laki, dewasa, hingga anak kecil, semua terjangkit virus satu ini. Selfie juga menjadi ajang pembuktian para pelancong menginjakan kaki di satu tempat tertentu.
Seorang turis asal Tennessee nekat mengambil foto selfie di atas Brooklyn Bridge New York. Ia dengan bangga mengunggahnya di media sosial Instagram pada awal pekan kemarin. Akun dengan nama @davidkarny memakai tanda pagar #newyorkcity #nyc #again #gopro dan #adventureaddiction untuk menunjukan kenekatannya.
Mungkin turis bernama David Karnauch ini membuat para pelancong lain terkagum-kagum, tapi tidak bagi polisi New York. Polisi merasa itu bisa menjadi ancaman menjelang perayaan Fourth of July.
"Orang yang paling terancam adalah individu itu sendiri yang membawa perhatian pada dirinya. Namun, itu tindakan tidak bertanggung jawab dan ilegal," ujar Wakil Komisaris Intelijen dan Terorisme John Miller, dilansir dari Foxnews, Rabu (8/7).
Pihak kepolisian tidak memberikan penjelasan apakah turis tersebut ditahan atau tidak setelah peristiwa selfie itu disebarkan.
Peristiwa ekstrim ini bukan kali pertama yang terjadi di Brooklyn. Pada Juli tahun lalu, seorang seniman Jerman berhasil mengibarkan bendera, dan satu bulan berikutnya turis Rusia mencoba melakukan selfie, namun tertangkap terlebih dahulu oleh petugas keamanan.