Sabtu 27 Jun 2015 09:15 WIB

Wardah Ajarkan Cara Merias Mata Lewat 'Beauty Book: Eyes'

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Artis dan penyanyi Dewi Sandra (kiri) saat menghadiri HUT Wardah dan peluncuran buku eye book oleh Carolina Septerita (kedua dari kiri) buku color therapy oleh Andini (kedua dari kanan).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Artis dan penyanyi Dewi Sandra (kiri) saat menghadiri HUT Wardah dan peluncuran buku eye book oleh Carolina Septerita (kedua dari kiri) buku color therapy oleh Andini (kedua dari kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, Selain buku 'Color Theraphy: Your Beauty Secret', Wardah Cosmetics juga meluncurkan buku 'Beauty Book: Eyes'. Buku ini ditulis oleh penata rias Wardah, Carolina Septerita dibantu oleh tim Wardah yang lain.

Menurut Brand Development Wardah Cosmetics, Andini Aska, buku ini lebih membahas mengenai make up mata. Karena tidak semua paham mengerjakan riasan mata karena riasan tersebut unik.

Sesuai dengan judulnya, buku ini menampilkan berbagai tips untuk menyempurnakan penampilan mata. Diawali dengan struktur dan masalah pada mata.

Carolina mengajak Anda memahami kedua bola mata Anda terlebih dahulu. Dengan ini, makeup sempurna bisa Anda dapatkan dengan lebih mudah.

Yang menarik dari penjelasan mengenai skema warna, yang membedakan tampilan mata menjadi tiga bagian, paduan monokromatis, paduan kontras atau paduan analog. Sehingga Anda bisa mendapatkan keharmonisan perpaduan warna.

Selain itu buku dengan sampul berwarna hijau toska ini juga menampilkan tips untuk membedakan riasan mata bagi perempuan berkulit gelap dan pucat. Selain itu, adapula tips mencari alat untuk mempercantik alis juga tips cara menonjolkan kelebihan dan kekurangan bentuk mata, hingga pemilihan bingkai mata.

‬Buku ini lebih ke inspirasi makeup makeup dramatik, romantis, bold juga soft sampai makeup no make up, ada di dalam buku tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement