Senin 08 Jun 2015 12:32 WIB

Lagu Galau Ternyata Bisa Buat Anda Lebih Tenang

Rep: MG ROL 40/ Red: Hazliansyah
Depresi (ilustrasi).
Foto: tribune.com.pk
Depresi (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, -- Lagu-lagu galau biasanya memiliki irama yang lirih dan sendu. Selain dapat mendukung suasana ketika Anda sedang galau, lagu-lagu dengan nada seperti itu juga dapat membuat hati lebih tenang.

Dilansir dari CNet, Senin (8/6), menurut penelitian yang dilakukan oleh Liila Taruffi dan Stefan Koelsch, seorang peneliti khusus musik dan otak dai Free University di Berlin, mendengarkan lagu galau justru lebih ampuh bikin hati lebih tenang. Pikiran juga jadi tidak ruwet lagi.

Penelitian yang melibatkan 722 responden itu dilakukan dengan meneliti seberapa sering mereka mendengarkan lagu sedih serta apa yang mereka rasakan setelah mendengarkan lagu-lagu tersebut.

Hasilnya, para peneliti menyimpulkan bahwa lagu sedih justru bisa membangkitkan nostalgia sehingga mereka menjadi lebih tenang. Musik seperti ini, masih menurut para peneliti, justru membawa efek positif. Sebab seseorang akan merasakan lebih banyak emosi sehingga bisa memicu reaksi yang lebih kompleks.

Selain itu, lagu galau juga ternyata sangat membantu meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan mental.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement