Rabu 03 Jun 2015 22:48 WIB

Lima Roller Coaster yang Wajib Dicoba Saat Pelesiran ke Amerika

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Rollercoaster
Foto: Foxnews
Rollercoaster

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jika Anda penyuka permainan pemicu adrenalin, jangan pernah lewatkan roller coaster dalam daftar wahana yang harus dicoba saat mengunjungi taman bermain.

Salah satu negara yang terkenal dengan pemberi sensai adrenalin terbaik dari roller coasternya yaitu Amerika Serikat. Negara ini tidak diragukan lagi keahliannya menciptakan roller coastertercepat di dunia. Dilansir dari Foxnews, Rabu (3/6), berikut ini daftar lima roller coaster tercepat di Amerika Serikat.

Millennium Force – 93 mph

Coaster ini begitu besar, dan tidak hanya sampai di situ, wahana ini menciptakan kategori coaster baru, giga-coaster. Coaster ini mencapai ketinggian 300 kaki, dengan kecepatan 93 mph yang akan membuat Anda menaiki bukit pertama dengan cepat kemudian turun di sudut 80 derajat. Dan sensasi itu akan terasa selama 2 menit.

Fury 325 – 95 mph

Merek baru Fury 325 merupakan giga-coaster tertinggi dan tercepat di dunia. Lebih tinggi dari Patung Liberty, sarang lebah pemberontakan ini mencapai 325 kaki, dengan kecepatan 95 mil per jam dan memiliki panjang 6.602 kaki. Wahana ini bisa dirasakan dengan waktu 3 menit dan 25 detik.

Superman: Escape from Krypton – 100 mph

Mungkin tidak cukup cepat dari kecepatan peluru tapi masih cukup masuk kategori sangat cepat, Superman: Escape from Krypton menembak Anda dari 0 sampai 100 mph dalam tujuh detik pada kondisi datar, kemudian lurus ke atas hingga mencapai 415 kaki di udara pada sudut 90 derajat kemudian lajunya akan mundur. Setelah mengalami bobot 6,5 detik, Anda akan menurun ke bawah hingga 92 mph.

Top Thrill Dragster – 120 mph

Siapkan diri Anda untuk wajah terkelupas dan jangan lupa untuk kembali mengumpulkan organ dalam Anda saat mencoba wahana ini. Top Thrill Dragster, salah satu dari dua coaster strata di dunia, memiliki peluncuran dengan kecepatan 120 mph dalam empat detik, lurus ke langit setinggi 420 kaki dan memutar langsung kembali ke bawah lagi. Ini akan menjadi hal yang terburuk  atau justru yang terbaik dalam 17 detik dari hidup Anda.

Kingda Ka – 128 mph

Kingda Ka adalah yang tertinggi, tercepat, dan roller coaster paling gila di Amerika Utara, serta tertinggi di dunia dan tercepat kedua. Tempat pertama diduduki oleh Formula Rossa di Uni Emirat Arab dengan kecepatan 149 mph. King, juga menggunakan peluncuran hidrolikdengan kecepatan 128 mph dalam 3,5 detik sampai ketinggian 456 kaki pada sudut 90 derajat, dan kembali di sebuah spiral dengan kemiringan 270 derajat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement