Jumat 29 May 2015 13:12 WIB

Empat Kreasi Kopi di Rumah

Rep: MGROL 41/ Red: Indira Rezkisari
Menambahkan es krim vanila pada secangkir kopi pahit atau affogato bisa menjadi salah satu pilihan menikmati kopidi rumah.
Foto: flickr
Menambahkan es krim vanila pada secangkir kopi pahit atau affogato bisa menjadi salah satu pilihan menikmati kopidi rumah.

REPUBLIKA.CO.ID, Menikmati kopi yang nikmat sebenarnya tidak hanya bisa dilakukan di kedai kopi. Jalanan yang macet membuat sesekali Anda perlu bersantai di rumah.

Hanya karena sedang di rumah bukan berarti Anda tidak bisa menikmati kreasi kopi yang sedap. Berikut ada empat macam kreasi kopi yang bisa diracik sendiri di rumah. Selain hemat, kopi-kopi ini membuat Anda tidak perlu meninggalkan rumah.

 

Es batu aneka rasa pada kopi

Gantilah es batu biasa dalam kopi Anda dengan es batu yang memiliki varian rasa. Anda dapat mencoba es batu rasa cokelat, es batu rasa kopi, bahkan es batu rasa mint dengan membekukan bahan-bahan tersebut. Lalu campurkan dalam kopi anda dan nikmati sensasinya.

Dinginkan kopi Anda

Dikutip dari Huffington Post, Jumat (29/5), jika mempunyai waktu luang, coba dinginkan kopi di kulkas. Itulah cara toko-toko kopi terbaik membuat es kopi mereka sehingga tersaji begitu baik. Setelah Anda terbiasa menyeduh dengan cara ini, maka kebiasaan ini akan menjadi referensi baik untuk Anda. Tidak sulit untuk membuat minuman dingin ini. Cukup tuangkan air kopi dan biarkan kopi itu mengendap lalu dinginkan.

Tambahkan sirup

Itulah cara terbaik untuk mempermanis es kopi. Gula biasa tidak larut dengan baik dalam minuman dingin. Anda bahkan bisa mendapatkan rasa mewah dari sirup yang sederhana. Nikmatilah sensasinya.

Tambahkan cokelat

Coba tambahkan cokelat sehingga kopi terasa lebih nikmat seperti yang biasa Anda beli di kedai kopi dengan harga yang mahal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement