Senin 20 Apr 2015 14:12 WIB

Pemerintah Daerah Harus Giat Promosikan Pariwisata

Wisatawan menyaksikan pemandangan terasering sawah berundak khas Bali di persawahan Desa Tegalalang, Gianyar, Bali.
Foto: Antara
Wisatawan menyaksikan pemandangan terasering sawah berundak khas Bali di persawahan Desa Tegalalang, Gianyar, Bali.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Tidak dipungkiri potensi pariwisata Indonesia begitu besar. Mulai dari kekayaan alam, budaya serta keramahan orang-orang yang ada di dalamnya menjadi kekuatan pariwisata Indonesa. Untuk itu dibutuhkan kerjasama dan dukungan dari semua pihak dalam mempromosikan pariwisata Indonesia.

Direktur Promosi Pariwisata Dalam Negeri Kementerian Pariwisata, Tazbir mengatakan, salah satu yang memegang peranan penting adalah media.

"Media adalah alat yang sangat terkait dengan pariwisata, setiap informasi yang keluar dari media adalah promosi," kata Tazbir saat 'Pembekalan Kepariwisataan Bagi Jurnalis yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Kementerian Pariwisata' beberapa waktu lalu di Hotel Salak, Bogor, Jawa Barat.

Untuk itu ia berharap media dapat memberitakan pariwisata Indonesia secara berimbang. Tidak hanya sekadar memberitakan kebaikan, tetapi informasi, baik berupa fakta serta kebijakan-kebijakan yang diambil pemerintah terkait pariwisata. Sehingga masyarakat dengan mudah mendapat informasi.

"Kritik juga ok, tapi sebaiknya bisa dimasukkan sebagai masukan di dalam tulisan," kata dia.

Pemerintah daerah dikatakanya juga memiliki peran yang sangat penting. Pasalnya banyak destinasi-destinasi baru yang muncul berkat eksplorasi dan pemberitaan media.

"Jadi kalau daerahnya tidak serius kita juga tidak akan serius. Kalau mau kembangkan (destinasi pariwisata) harus bisa jalan bersama-sama dengan Kemenpar (Kementerian Pariwisata)," kata dia.

Selain pemerintah dan media, para pelaku pariwisata atau pihak-pihak terkait juga memiliki peran terhadap pariwisata. Bahkan sopir taksi atau tour guide juga memiliki peranan.

"Misalnya sopir taksi, kalau dia bisa mengantar wisatawan dengan baik tentu akan beri citra positif bagi pariwisata Indonesia," kata dia. "Jadi semua pihak bisa jadi marketer," lanjut Tazbir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement