REPUBLIKA.CO.ID, Membedong bayi tidak berpengaruh buruk terhadap tumbuh kembangnya. Para peneliti melakukan riset terhadap bayi-bayi di Mongolia, dimana bayi dibedong untuk waktu yang lama. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa kebiasaan membedong bayi hanya membawa sedikit pengaruh saat dia mencapai tonggak perkembangan motorik.
Laporan tersebut dipublikasikan di jurnal Pediatrics. Charles Prince, MD, direktur International Hip Dysplasia Institute (IHDI) di Orlando memberikan tip membedong yang lebih baik, seperti dikutip dari www.parentsindonesia.com.
Sisakan ruang untuk kaki
Menahan kedua kaki dengan kuat dapat menekan pinggul dan lututnya sehingga, seiring waktu, dapat memicu masalah seperti hip dysplasia yaitu kondisi pergeseran sendi antara tulang pinggul dan tulang paha.
Coba gunakan selimut bedong
Kantong tidur khusus dengan sayap kain dan Velcro memastikan kaki bayi tetap bebas sementara tangannya selalu hangat. Katun dan bahan ringan lain memudahkan bayi bernapas dan bergerak.
Tahu waktu berhenti
Begitu bayi Anda bisa berguling, itulah saatnya mengucapkan sayonara pada bedong.