Selasa 07 Apr 2015 16:33 WIB

Gurihnya Sajian Ikan Kerapu di 48 Signature

Rep: C19/ Red: Winda Destiana Putri
Ikan Kerapu di Resr
Foto: ROL/C19
Ikan Kerapu di Resr

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk menikmati sajian ikan kerapu ini, Anda tak perlu repot sering-sering mencubit kulit putihnya. Pasalnya, sajian ikan yang diolah setengah matang ini sudah diiris kotak-kotak yang langsung siap santap.

Uniknya, namun irisan tersebut juga masih menyatu dengan ikan jenis air tawar itu. Walaupun disajikan setengah matang, rasa dagingnya cukup gurih. Terlebih bila dinikmati sangat ikan masih panas, rasanya bisa lebih pecah di lidah. Jangan tanya aroma apalagi saat ikan masih mengepulkan asap saat disajikan.

Bagi yang suka pedas, Anda juga bisa sedikit mengambil irisan cabai merah yang ditaburkan di atas ikan.

"Rasanya gurih karena bumbunya sengaja dibiarkan meresap terlebih dulu baru disajikan, ikannya digoreng setengah matang," ujar Master Chef Liao Jing Chun di restoran 48 Signature Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta Utara.

Menu ini termasuk spesial di restoran 48 Signature. Tampilannya cukup menggoda karena ikan juga turut dihiasi potongan daun bawang maupun cabai dan hiasan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement